BANDA ACEH | ToA – Persatuan Penembak Indonesia (Perbakin) Aceh menggelar Rapat Kerja Provinsi, di Grand Aceh Hotel, Senin 27/11/2017. Rakerprov itu dibuka langsung oleh wakil gubernur melalui Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Aceh, Musri SE, M.Si.
Atas nama pemerintah Aceh, Musri mengatakan bahwa ia bangga dengan berbagai prestasi Perbakin Aceh. Atlet menembak Aceh mampu menduduki peringkat 16 dunia dalam kejuaraan menembak di Tiongkok pada tahun lalu. Selain itu, pada PON 19 di Jawa Barat, Perbakin Aceh berhasil meloloskan belasan atlet.
Para atlet Perbakin Aceh, diminta untuk terus berlatih agar bisa terus mengukir prestasi dalam setiap kejuaraan menembak baik di tingkat nasional mau pun internasional
“Tingkatkan pembinaan sehingga prestasi kita ke depan semakin baik,” kata Musri.
Sementara Husein Hamidi, Ketua Perbakin Aceh, mengatakan Rakerprov akan membahas program kerja tahun 2018. “Tentu sekalian kita evaluasi program tahun ini,” kata mantan Kapolda Aceh ini.
Selama tahun ini, Husein mengatakan bahwa di tahun ini dirinya memang kurang aktif di Perbakin. Pasalnya, seusai pensiun dari kepolisian, ia jarang berada di Aceh. “Ke depan saya akan usahakan lebih banyak di sini (lebih aktif),” katanya.
Perbakin, ujar Husein akan terus eksis untuk membina atlet. Ada beberapa rangkaian kegiatan olahraga yang perlu diprioritaskan. Misal saja Pekan Olahraga Aceh dan PON 2020 di Papua. Untuk itu, Perbaikan akan terus membina atlet untuk menghadapi semua event itu. (ToA)