Banda Aceh | ToA – Lembaga Pemasyarakatan Kelas II Banda Aceh rusuh. Para narapidana mengamuk. Ditengarai kejadian itu bermula dari beredarnya informasi akan adanya pemindahan tiga narapidan kasus narkoba ke Tanjung Gusta Sumatera Utara.
Dibantu TNI Angkatan Darat, polisi terpaksa menyereduk masuk ke lapas, untuk mengamankan situasi. Sebelumnya para tahanan membakar ruang kerja para sipir. Dalam kejadian itu, satu unit mobil polisi dikabarkan juga terbakar. Selain itu, satu tahanan terluka setelah menjadi sasaran amuk rekannya sesama tahanan.
Dalam kejadian itu, polisi ikut menangkap satu terduga provokator. Pria berinisial Gun itu, merupakan salah satu tahanan yang direncanakan akan dipindahkan ke Tanjung Gusta. Foto-Foto:Mardha/ToA