Banda Aceh | ToA – Hari pertama kerja usai cuti Hari Raya Idul Fitri 1440 Hijriah, Kepala Dinas Pendidikan Dayah Aceh yang diwakili Sekretaris Dinas Pendidikan Dayah Aceh, Azhari memimpin apel perdana sekaligus inspektur upacara, Senin (10/6/2019) di halaman kantor Dinas Pendidikan Dayah Aceh.
Apel diikuti seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN), Tenaga Kontrak dan seluruh unsur karyawan di lingkungan Dinas Pendidikan Dayah Aceh.
Dalam pidatonya Azhari mangatakan akan melakukan pengecekan absensi di masing-masing bidang.
“Sesuai arahan pak Kadis, hari ini tidak ada alasan bagi pegawai yang tidak masuk kerja, terkecuali sakit,” kata Azhari.
Azhari juga menyampaikan apresiasi bagi para pegawai dan tenaga kontrak yang hadir pada apel perdana tepat waktu.
“Semoga dengan kedisiplinan para ASN di Dinas Pendidikan Dayah Aceh dalam hal hari kerja diharapkan akan meningkatkan kinerja birokrasi dan pelayanan kepada masyarakat,” katanya.
Selain itu, Azhari juga berterima kasih kepada seluruh karyawan yang sudah masuk kerja mulai tanggal 08 Juni 2019. Menurutnya, dedikasi dan loyalitas kinerja bisa memberikan contoh teladan bagi seluruh pegawai di lingkup Dinas Pendidikan Dayah Aceh.
“Butuh kekompakan dan kebersamaan dalam menyukseskan program-program yang nantinya akan kita persembahkan kepada masyarakat,” ujar Azhari lagi.[]